GLOSARIUM

Augmentasi
Pengeluaran zat yang tidak diperlukan dan tidak disimpan dalam tubuh serta proses penambahan zat-zat yang tidak diperlukan oleh tubuh kedalam tubulus kontortus distal. 

Badan Malpighi
Terdapat pada ginjal vertebrata, sebuah glomerulus dan kapsul bowman yang terkait. 

Diabetes insipidus
Bila kadar hormon antidiuretic (ADH) dalam darah kurang, penyerapan air menurun sehingga dihasilkan banyak urin. 

Ekskresi:
Pengeluaran zat-zat sisa metabolisme yang tidak dipakai lagi oleh sel dan darah, dukeluarkan bersama urin, keringat dan pernapasan 

Filtrasi:
Merupakan perpindahan cairan dari glomerulus menuju kapsula Bowman. 

Filtrat glomerulus:
Urin primer, zat hasil penyaringan di Kapsul Bowman. 

Filtrat tubulus:
Urin sekunder, zat hasil reabsorbsi atau penyaringan di tubulus kontortus proksimal. 

Glomerulus:
Bonggol kecil dari kapiler yang tertutup membrane dasar dan terkurung oleh kapsul Bowman, membentuk bagian dari nefron dan ginjal. 

Kapsul Bowman:
Reseptakel berbentuk cawan yang terdiri atas dua lapisan epithelium, terjadi karena invaginasi satu lapisan, mengitari glomerulus dan membentuk bagian dari nefron ginjal vertebata. 

Korteks:
Kulit ginjal. 

Nefritis:
Kerusakan pada glomerulus akibat infeksi kuman. 

Nefron:
Unit fungsional ginjal. 

Medula:
Sumsum ginjal. 

Pelvis renalis:
Rongga ginjal. 

Reabsorpsi:
Merupakan proses perpindahan cairan dari tubulus renalis  menuju ke pembuluh darah yang mengelilinginya, yaitu kapiler peritubuler.